![]() |
Paquito menjadi rekomendasi hero offlane (exp lane) yang wajib kamu coba/ Dok. Irumira.com |
Halo Sobat Gamers! Sudah coba main Mobile Legends di offlane (exp lane) hari ini?
Buat kamu yang belum masuk ke lane tersebut, kali ini saya ingin merekomendasikan hero terbaik yang bisa kamu gunakan.
Mengutip dari Dailyspin.id, offlane (exp lane) menjadi lane tersulit musim ini. Lane ini kadang dekat dengan Turtle, sehingga rawan ganking. Untuk itu, kamu perlu pick hero terbaik untuk dipasang saat bermain di lane ini.
Yang pasti, hero yang kamu mainkan harus kuat. Tapi kamu tidak perlu bingung. Di sini saya ingin membagikan rekomendasi hero offlane (exp lane) terbaik di bulan Agustus 2021.
Rekomendasi Hero Offlane (Exp Lane) Bulan Agustus 2021
Pasti kamu sudah nggak sabar. Siapa saja hero offlane (exp lane) yang patut kamu gunakan. Baik, berikut ini rekomendasi yang saya berikan setelah mencari referensi di berbagai sumber.
1. Paquito
Paquito menempati urutan pertama untuk rekomendasi hero di lane ini. Hero ini menjadi sangat mengerikan karena telah mengalami perubahan. Pada patch terakhir, Paquito memperoleh buff dengan gaya.
Selain itu, kini Paquito memiliki 3 stack, akan tetap mendapatkan stack meskipun skillnya tidak mengenai lawan.
2. Phoveus
Di urutan kedua ada Phoveous, yang sangat cocok buat kamu gunakan di lane ini. Kenapa? Tentu saja karena hero ini semakin kuat dengan damage yang mengerikan.
Phoveus baru saja mendapatkan buff besar di patch tidak lama ini. Itulah mengapa kamu bisa pick hero satu ini untuk offlane. Satu lagi, ada banyak hero yang mampu dicounter sama si hero fighter ini.
3. Ruby
Terakhir, ada hero yang bernama Ruby. Memiliki damage yang cukup besar, hero ini bisa menjadi pilihan offlane kamu. Perlu kamu tahu, Ruby juga menjadi pilihan pick yang cukup populer saat rank maupun turnamen akhir-akhir ini.
Akhir Kata
Itulah rekomendasi hero offlane (exp lane) terbaik bulan ini. Ayo segera mainkan game ML kamu dan menangkan lane ini!